Di dalam Undang-Undang RI No. 25 Tahun 1992 tentang perkoperasian disebutkan pada pasal 5 bahwa dalam pelaksanaannya, sebuah koperasi harus melaksanakan prinsip koperasi. Berikut ini beberapa prinsip koperasi :
- Keanggotaan koperasi bersifat sukarela dan terbuka.
- Pengelolaan koperasi dilakukan secara demokratis.
- Sisa hasil usaha (SHU) yang merupakan keuntungan dari usaha yang dilakukan oleh koperasi dibagi berdasarkan besarnya jasa masing-masing anggota.
- Modal diberi balas jasa secara terbatas.
- Koperasi bersifat mandiri.
Yang menjadi pertanyaan, apa yang dilakukan atau peranan koperasi terhadap perekonomian Indonesia saat ekonomi negara kuat maupun lemah ?
- Mengembangkan potensi serta kemampuan ekonomi anggota pada khususnya dan masyarakat pada umumnya untuk meningkatka kesejahteraan ekonomi dan sosial Potensi dan kemampuan ekonomi para anggota koperasi pada umumnya relatif kecil. Melalui koperasi, potensi dan kemampuan ekonomi yang kecil itu dihimpun sebagai satu kesatuan, sehingga dapat membentuk kekuatan yang lebih besar.
- Memperkokoh perekonomian rakyat sebagai dasar kekuatan dan ketahanan perekonomian nasional Koperasi adalah satu-satunya bentuk perusahaan yang dikelola secara demokratis. Berdasarkan sifat seperti itu maka koperasi diharapkan dapat memainkan peranannya dalam menggalang dan memperkokoh perekonomian rakyat. Oleh karena itu koperasi harus berusaha sekuat tenaga agar memiliki kinerja usaha yang tangguh dan efisien.
Peranan saat ekonomi lemah
- Meningkatkan atah mempertinggi tingkat kualitas sumber daya manusia khusus nya pada masyarakat disektor perekonomian mengengah sampai kebawah mendapat potensi untuk mengembangkan usaha dengan itu tidak mungkin lagi perekonomian Indonesia akan lemah tapi melainkan akan kuat
- Berusaha mewujudkan atau menginovasi berbagai sektor perekenomian bawah, Indonesia tidak akan mendapatkan perekonomian yang bagus seperti negara negara tetangga bila hanya memperhatikan sektor besar pada perekonomian tetapi juga harus memperhatikan sektor sektor kecil seperti diwilayah perdesaaan atau tempat terpencil. Pemerintah pun juga harus mendukung bahkan harus membantu program program ekonomi untuk jangka panjang sehingga perekonomian indonesia akan kuat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar